Friday, September 13, 2013

(Bolognaise Sauce) Mushroom n Meat Sauce


Spaghetti Mushroom n Meat Sauce with shredded Romaine Lettuce
Bolognaise sauce atau meat sauce untuk pasta (spaghetti, fusilli, fettucinne,dll) ini paling sering saya buat, disaat saya ada kesibukan yang membuat saya tidak bisa berlama lama menyiapkan makanan didapur :) (hihihiii.....padahalll...itu cadangan makanan yang bisa dibekukan, dan dihidangkan lagi disaat saat saya malas masak)

Yaaa....persiapannya perlu mencincang cincang agak banyak, tapi dengan sedikit perencanaan, sehingga kita sudah bisa sedia bahan bahan yang diperlukan, maka pada saat akan memasak, semuanya akan sudah beres hanya dalam waktu kurang dari dua jam. Dan hasil masakannya, bisa dinikmati paling tidak untuk 2 - 4 minggu kedepan :), kapan pun kita berhalangan atau malas masak, tinggal keluarkan Meat Sauce yang sudah kita simpan beku didalam kulkas.

Udah ah...ga banyak omong lagi, ini resepnya.

Bahan bahan :
  • 500 gram Daging Cincang 
  • 200 gram Bawang Bombay, cincang (4 buah, sebesar bola golf)
  • 25 gram Bawang Putih, cincang (5-7 siung)
  • 150 gram Paprika Merah, cincang kasar (1 buah sedang)
  • 250 gram Jamur (Jamur Kancing / Jamur Merang)
  • 500 gram Tomat matang, di-blender halus dengan 200 ml air
  • 1 sdm Margarin / mentega
  • 3 sdm Tepung Terigu
  • 3 sdm Minyak Zaitun (minyak goreng juga boleh)
  • 1.5 sdm Oregano
  • 1 sdm Rosemary
  • 1 sdm Garam
  • 1.5 sdt Bubuk Merica
  • 2 sdm Gula Pasir (boleh ditambah 1-2 sdt lagi jika suka saus yang agak manis)
  • 50 ml Arak Masak (seharusnya pakai Red Wine, tapi tiada rotan, akar pun jadi, buat teman muslim ini bisa di lewati saja :p
Cara Membuat :
  1. Siapkan semua bahan dengan segala potongannya sesuai keperluan.
    Bahan bahan yang diperlukan
  2. Buat Roux / tepung pengental saus, caranya, diatas api sedang, panaskan mentega hingga leleh, lalu tuang tepung terigu, aduk aduk hingga tercampur rata, tumis 1-2 menit supaya tepung matang, lalu sisihkan.
    Roux adalah agen pengental saus yang terbuat dari campuran margarin dan tepung yang dimasak
  3. Masih dengan api sedang, masukkan minyak zaitun disisi wajan yang kosong, lalu tumis bawang putih hingga wangi, disusul masukkan jamur, bawang bombay dan paprika cincang. tumis 2-3 menit hingga sayuran layu.
    Roux disisihkan, tumisan bawang putih dan jamur
    Tambahan tumis bawang bombay dan paprika

  4.  Masukkan daging cincang. Aduk aduk dan tumis hingga tercampur dengan sayuran, tumis hingga daging matang dan agak mengering. Lalu masukkan bumbu, gula, garam, merica, oregano dan rosemary, aduk rata.
    Daging cincang di orak arik supaya tercampur rata
    Tambahkan bumbu yang diperlukan
  5. Tambahkan arak masak, aduk rata, diamkan hingga air berkurang.
    Tambahkan arak masak / wine
  6. Masukkan jus tomat segar yang baru di-blender, tidak apa apa jika jus berair banyak. Campur daging dan jus hingga rata, kecilkan api. Jerang saus daging ini hingga satu jam kedepan. Jangan lupa sesekali diaduk, karena saus sudah mengandung Roux, maka saus akan mengental dengan sendirinya, dan dibagian bawah wajan akan sedikit mengering dan bisa gosong.
    Jus tomat segar, tambahan pasta tomat / saus tomat hanya jika diperlukan
  7. Jika sebelum satu jam saus sudah mulai mengering, bisa ditambahkan air / kaldu lagi supaya rasa dan aroma benar benar merasuk kedalam daging. Jika tidak sabar menunggu kelamaan karena sudah lapar, ya tidak apa apa, Saus Daging sudah bisa disantap juga, tentunya setelah dicicipi dan disesuaikan rasanya jika perlu.
    Jerang hingga saus daging mengental (saus ini belum mengental)
  8. Setelah disesuaikan rasa, dan setelah saus mengental tetapi tidak kering (masih bersaus), matikan api. Meat Sauce / Bolognaise Sauce siap dicampur atau disiramkan diatas pasta kesukaan Anda :)
    Fusilli Meat Sauce
  9. Jika saus tidak habis seketika atau ingin disimpan lebih lama, dinginkan Saus Daging. Masukkan dalam plastik / kemasan penyimpan andalan Anda, beri keterangan tanggal produksi, lalu taruh dalam freezer. Saat ingin digunakan lagi, tinggal keluarkan kemasan dari freezer, lelehkan dan panaskan kembali sausnya.
    Meat Sauce / Bolognaise Sauce siap disimpan dalam freezer
  10. Cara memanaskan kembali saus daging, panaskan sedikit air hingga mendidih, lalu masukkan saus daging yang sudah meleleh, aduk aduk hingga saus mengental kembali. Saus siap dihidangkan dengan pasta.

Selamat bersenang senang didapur :)

3 comments:

  1. Makasih resepnya...btw...saus yg disimpan di freezer bs bertahan brp lama tanpa mengubah rasanya ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terimakasih sudah singgah Susan Suhermin :)
      Yang sudah pernah saya coba, biasanya ga lebih dari 1.5 bulan sudah habis sih, dan rasanya masih enak, asal menyimpannya diwadah kedap udara (plastik pastikan benar benar tertutup rapat) dan selalu beku.
      Selamat mencoba ya :)

      Delete
    2. Makasih sist....saya jg sudah coba resep siobak asinnya....enakkkk....

      Delete